Dalam rangka memberi pengalaman kepada mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja, maka Bagian Prodi Universitas AMIKOM YOGYAKARTA membuka kesempatan bagi mahasiswa AMIKOM untuk menjadi student staff dengan kualifikasi sebagai berikut:
Persyaratan Umum:
- Mahasiswa Universitas AMIKOM dari semua jurusan (telah menempuh semua teori dan tinggal mengerjakan TA / Skripsi)
- Sehat Jasmani dan Rohani
- Belum pernah ikut Student staff
- Sanggup bekerja atau standby selama 8 jam / hari
- Sanggup bekerja dalam tim
- Komunikatif
- Bersedia bekerja selama maksimal 3 Bulan.
Kelengkapan Lamaran:
- Melampirkan Surat Lamaran& CV
- Foto copy KTM, KTP, Salinan Nilai Kumulatif dan KRS terakhir
- Foto 4X 6 ( 1 lembar )
Surat lamaran ditujukan kepada:
BPC Universitas AMIKOM Yogyakarta
Gedung 1 lantai 1 Ruang Student Staff BPC/PUKET III, pendaftaran dilayani:
Mulai Hari/ Tanggal: Kamis, 13 Juli 2017
Pukul 08.30 - 15.00 WIB (Senin – Jum’at) Pukul 08.30 – 12.00 WIB (Sabtu)
Sampai dengan Hari/ Tanggal : Selasa, 1 Agustus 2017
Yogyakarta, 13 Juli 2017
Direktur BPC Universitas AMIKOM Yogyakarta
Kusnawi, S.Kom., M.Eng
NIK : 19030202112